Yang Terukir dalam Sejarah Daarul Uluum Lido, 18 Mei 2014, “Hari ini, Sabtu, 18 Mei 2013 diadakan acara Wisuda santriwan santriwati angkatan 12 di Pesantren Modern Daarul Uluum Lido” Suara MC terdengar menggetarkan aula putra Pesantren Modern Daarul Uluum Lido. Ya, hari itu, Sabtu, 18 Mei 2013, merupakan hari yang menjadi kebahagiaan luar biasa bagi kami, juga kebanggaan yang tiada tara bagi kedua orang tua kami. Betapa tidak, 6 atau 4 tahun sudah kami berdiri disini, di Pesantren Modern Daarul Uluum Lido, pesantren sekaligus rumah bagi kami. Yang telah mengajarkan sebuah kesederhanaan, persahabatan, kemandirian, ukhuwah islamiyah, ilmu yang berlimpah, adab dan sopan santun serta ajaran-ajaran agama islam. Namun di sisi kebahagiaan itu, kami juga merasakan kesedihan yang luar biasa, karena artinya, hari ini kami telah resmi menjadi alumni Pesantren Modern Daarul Uluum Lido, ya, kami tentu akan meninggalkan pondok pesantren tercinta ini, dan tentu saja akan berpisah dengan...